Tuesday, October 09, 2007

Kegagalan

Tak ada kata gagal sebelum kau berusaha sungguh-sungguh dengan akal, pikiran, tenaga dan kesabaran yang utuh.

Dan sebenarnya tidak ada kata gagal melainkan "Kau diselamatkan" atau "Bukan itu sebenarnya yang kau inginkan dan yang kau butuhkan" atau bisa saja "Usahamu belum cukup untuk meraih keberhasilan sebesar itu".

Thursday, October 04, 2007

Kesabaran

Bukanlah kesabaran jika ada batasnya dan bukanlah keikhlasan jika masih terbelenggu sakit hati. Kesabaran bukanlah hanya berdiam diri, orang yang berkata sabar tanpa melakukan apapun berarti sedang menunggu kehancuran diri.

Sabar tak bisa dipisahkan dari tawakkal, karena tanpa tawakkal bukalah sabar yang sebenarnya. Sabar merupakan benteng yang kuat untuk membangun kembali kekuatan untuk meraih apa yang tertunda. Tanpa kesabaran saat ini, berarti kita tidak punya harapan untuk meraih keberhasilan yang ada di depan.

Kesabaran seseorang dapat terlihat dari apa yang seseorang katakan dan lakukan saat kesempitan menghimpitnya.

Bersabarlah saat menghadapi orang lain, karena tanpa kita sadari, kitapun telah banyak menuntut kesabaran dari orang lain.

Monday, October 01, 2007

Mencintai

Atas nama apapun yang dinamakan cinta
adalah tuntutan
ingin dihargai
ingin diperhatikan
ingin didahulukan
ingin dirindukan
ingin diperhatikan
ingin dicemburui
ingin di .....

Kala terucap "Aku Cinta Kamu"
berarti
ku ingin kau merindukanku
ku ingin kau memperhatikanku
ku ingin kau mendahulukanku
ku ingin kau mencemburuiku

Friday, September 28, 2007

Menerima Hidup Dengan Ikhlas

Selain memahami keadaan diri yang sebenarnya serta berjuang meraih keinginan dengan segala konsekuensinya.....
Seseorang tidak akan menemukan kebahagiannya selama ia belum menerima dengan ihklas keadaan serta keberadaan dirinya dengan segala kekurangan serta kelebihannya. (z. 2809078)

Monday, January 29, 2007

Syurga

Syurga adalah keindahan misteri ...
Tak pernah terdengarkan keindahannya ... ...
Tak pernah terasakan kenikmatannya ... ... ...
Tak pernah terbayangkan kemegahannya ... ... ... ...

Hanya bagi mereka yang telah meraih keindahan pengabdian pada Allah SWT
Hanya bagi mereka yang telah mampu merasakan ketenangan batin
Karena ikhlash menjalani hidup tanpa keluh kesah dan tuntutan ...
Hanya perjuangan yang ikhlas penuh kebahagiaan ... ...
Hanya bagi mereka yang mampu meraih kemegahan budi dalam kesederhanaan
Serta mereka yang dicintai serta dikehendaki-NYa